Alasan Menggunakan Stainless Tumbler Dibandingkan Material Lain Untuk Media Promosi Perusahaan

17 May 2021. By Redpod Gifts

Seperti yang diketahui jika promosi adalah hal yang penting dilakukan agar sebuah bisnis atau perusahaan dapat terus berdiri dan berjalan produktivitasnya dengan lancar. Promosi perusahaan sendiri bisa dilakukan dengan berbagai cara saat ini, apalagi sekarang jaman sudah semakin maju dimana teknologi dan internet semakin canggih. Kamu bisa menggunakan digital marketing seperti melakukan promosi dengan menggunakan media sosial atau website. Namun terkadang promosi dengan menggunakan digital marketing bisa kalah saing dengan perusahaan lain yang juga menggunakan metode yang sama akan tetapi memiliki konten yang lebih menarik. Maka dari itu, kamu dan perusahaan perlu untuk lebih inovatif lagi dalam melakukan promosi. 

Kamu bisa menggunakan stainless tumbler sebagai contohnya. Kamu bisa meng-custom tumbler dengan konten yang dibutuhkan dan diinginkan oleh perusahaan sebagai media untuk promosi. Menggunakan tumbler untuk media sekaligus souvenir promosi perusahaan tentunya sangat menguntungkan, kamu dan perusahaan bisa lebih hemat karena tumbler yang bisa digunakan sampai berulang kali, membuat perusahaan tidak harus memakai atau membuat media promosi lain seperti brosur yang justru kurang disukai karena hanya bisa dibaca dan nantinya jika sudah selesai bisa saja dibuang. Sedangkan jika menggunakan tumbler, benda tersebut bisa dijadikan sebagai barang yang menemani setiap aktivitas dari konsumen sehingga mereka akan sering melihat promosi dari perusahaan. 

Tidak hanya hal-hal di atas, penggunaan tumbler custom sebagai media promosi perusahaan tentu karena adanya banyak desain dan bentuk yang bisa dipilih bahkan disesuaikan dengan budget yang dimiliki. Selain itu salah satu spesifikasi tumbler adalah menggunakan bahan stainless steel yang tidak mudah terkena korosi sehingga tahan lama. Adapun beberapa spesifikasi stainless tumbler yang cukup banyak dipilih untuk di-custom oleh perusahaan, contohnya seperti tumbler dengan material stainless 201, variasi warna biru, merah muda dan silver. Lalu ukuran 18,5 cm x 7 cm x 7 cm dengan kapasitas isi di dalam 320 ml. Kemudian ukuran karton 77,5 cm x 40 cm x 21 cm. Contoh lainnya adalah tumbler dengan material stainless 201, variasi warna hijau terang, merah mudah, ungu dan biru. Kemudian ukuran 12 cm x 8,3cm x 8,5 cm dan ukuran karton 47 cm x 47 cm x 26 cm. 

Ada cukup banyak alasan mengapa bahan tumbler dengan material stainless banyak dipilih menjadi media promosi perusahaan, salah satunya adalah bahan stainless steel yang dinilai cukup bagus dibandingkan dengan bahan yang lainnya. Nah berikut adalah pembahasannya:

1. Mudah Pemeliharaannya

Selain tahan lama, salah satu alasan memilih tumbler dengan bahan stainless adalah pemeliharaan yang mudah. Kamu tidak perlu menggunakan bahan pembersih tambahan atau bahan kimia lainnya untuk membersihkannya sehingga tidak perlu khawatir tumbler akan tercemar dengan bahan-bahan tersebut.

2. Lebih Tingginya Tingkat Kebersihan

Tumbler dengan bahan stainless, tingkat kebersihan cenderung lebih tinggi jika dibandingkan dengan tumbler bahan lainnya. Itu karena tumbler satu ini mempunyai lapisan plasticizer di dalamnya.

3. Multifungsi

Tumbler dengan material stainless lebih multifungsi dibandingkan dengan tumbler bahan yang lainnya. Itu karena jika tumbler yang lain kebanyakan hanya bisa untuk menyimpan minuman atau air dengan suhu yang dingin atau sedang, berbeda dengan yang berbahan stainless yang bisa digunakan untuk wadah air atau minuman dengan suhu yang panas. 

Demikian pembahasan mengapa stainless tumbler bagus untuk digunakan sebagai media promosi perusahaan. Nah untuk itu tunggu apalagi? Segera buat tumbler souvenir perusahaanmu.


Kembali ke halaman info & artikel